Advan kembali merilis sebuah Smartphone anyarnya yakni Advan Barca Hifi M6, dengan tema “Smartphone Octa Core True Soundsystem”. Kamis (13/08/15). Smartphone Advan Barca Hifi M6, akan mempermudahkan konsumen untuk menikmati audio visual secara nyata.
Smartphone terbaru Advan telah dilengkapi dengan dual front stereo speaker bersuara dahsyat, speaker sendiri merupakan komponen penting pada smartphone yang bisa menambah kenyamanan saat mendengarkan musik, menonton film, atau bermain game.
Smartphone Advan hadir dengan kualitas speaker stero yang mumpuni. Speaker depannya menghasilkan suara yang keras, sehingga mampu bersaing dengan suara ambience di sekitar. Hal ini sangat membantu terutama ketika video call.
Teknologi Advan Barca Hifi M6, dilengkapi dengan kemampuan prosesor octacore dengan launcher lokal IDOS (Indonesia Operating System), yang menggunakan sistem operasi Androit KitKat 4.4.2 dengan user interface yang dirancang khusus oleh Advan berdasarkan kebutuhan orang Indonesia.
Feature lainnya berupa internal memory 16 GB, micro SD up to 64 GB, dual camera (kamera belakang 8 mp, kamera depan 5 mp), dual sim card (WCDMA+GSM), Bluetooth V.4.0, wifi 802.11 b/g/n, battery 2300 mAH. Sedangkan ketangguhan prosesor Octacore yang dimilikinya didukung oleh kemampuan RAM 2 GB.
Sebagai jajaran smartphone musik, Advan Barca Hifi M6 dilengkapi perangkat earphone Metalic Music Earphone yang stylish dan berkualitas. Dari segi tampilan Advan Barca Hifi M6 dilengkapi dengan kemampuan display 5” berteknologi HD (1280X720) IPS. Harga Advan Barca Hifi M6 Rp 1.799.000, harga yang relatif terjangkau dengan semua keunggulan yang disediakan. By.chip.co.id
Kamis, 20 Agustus 2015
Advan barca hifi M6
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar